Merancang Tata Letak Website Dengan Tabel

Bismillahirrahmanirrahim....
Hello... kawan....

Wah lama juga ya rasanya ga buat postingan  tutorial. Kali ini saya akan membahas tutorial mengenai membuat tata letak website dengan menggunakan tabel.  Tanpa banyak berbasa-basi langsung ke TKP yuk...


Step 1 :
Buka dokumen HTML baru

Step 2 :
Klik menu Insert lalu klik Table.

Step 3 :
Setelah itu tampil kotak dialog Table, atur propertinya Rows : 4, Coloumn : 3, Table Width : 100 percent, Border Thickness :1 pixels, Cell spacing :  5, kemudian klik OK

Step 4 :
Block kolom 1, 2, dan 3 baris pertama, klik menu Modify, pilih Table, Pilih Merge Cells. untuk menyatukan ketiga kolom yang terblok.


Step 5 :
Ulangi Step 4 untuk baris ke-2


Step 6 :
Letakkan kursor pada baris pertama, lalu tekan enter 3 kali, untuk memperluas area baris tersebut


Step 7 :
Letakkan kursor di baris ke-3 kolom ke-3, kemudian lihat di property inspector ubah nilai W menjadi 30%

Step 8 :
Pada baris ke-3, blok kolom pertama dan kedua, lalu klik menu Modify, pilih Table, Pilih Merge Cells.
Setelah itu tekan enter sebanyak 10 kali.


Step 9 :
Pada baris ke-4, tekan enter 1 kali


and.... taa.... daa.... hasil rancangan tabelnya jadi seperti ini :


Nah, selanjutnya tinggal kreativitas kita sendiri mau membuat rancangan website seperti apa, ga ada yang baku kok, yang penting udah tahu dasarnya. Rancangan tersebut bisa kalian tambahkan warna background, text, warna text, gambar, dll semuanya itu bisa diatur di property inspector.


Selamat mencoba dan gunakan kreativitas kalian :D








2 comments

Silakan Berikan Komentar, Saran, dan Kritik Untuk Postingan Ini, yang sopan ya ^^ dan please jangan spam