Berikut Isi Kandungan Surat Al Maidah Ayat 2 dan 3, Simak!






Hii gengs!!!
Kali ini saya akan membahas seputar salah satu surah dalam Al-Quran dimana surah ini terdiri dari 120 ayat yaitu surah Al-Maidah. Namun kali ini saya tidak akan membahas satu per satu ayat dalam surah tersebut melainkan hanya akan membahas surat Al-Maidah ayat 2 dan 3, dimana ayat ke-2 dan ke-3 dalam surah Al-Maidah memiliki isi kandungan yang sangat penting. Maka dari itu simak ulasannya sebagai berikut:

Dalam surah Al-Maidah ayat 2 terdapat perintah untuk tolong-menolong dalam berbuat baik dan larangan tolong-menolong dalam berbuat jahat. Sedangkan untuk surah Al Maidah ayat 3 yakni menjelaskan tentang larangan memakan bangkai dan larangan berjudi.

Gengs tentunya sudah mengetahui bahwa tolong-menolong dalam berbuat baik adalah hal yang terpuji baik dalam agama Islam maupun berkehidupan sosial. Selain itu memakan bangkai dan berjudi tentu juga merupakan hal yang dilarang tegas dalam agama Islam, sedangkan berjudi juga dilarang dalam hukum bernegara. Nah berikut ini bacaan surat Al Maidah ayat 2 dan artinya.

Surat Al Maidah Ayat 2

Yā ayyuhallażīna āmanụ lā tuḥillụ sya'ā`irallāhi wa lasy-syahral-ḥarāma wa lal-hadya wa lal-qalā`ida wa lā āmmīnal-baital-ḥarāma yabtagụna faḍlam mir rabbihim wa riḍwānā, wa iżā ḥalaltum faṣṭādụ, wa lā yajrimannakum syana`ānu qaumin an ṣaddụkum 'anil-masjidil-ḥarāmi an ta'tadụ, wa ta'āwanụ 'alal-birri wat-taqwā wa lā ta'āwanụ 'alal-iṡmi wal-'udwāni wattaqullāh, innallāha syadīdul-'iqāb

Artinya

Wahai orang-orang yang beriman, janganlah kamu melanggar syi'ar-syi'ar Allah, dan jangan melanggar kehormatan bulan-bulan haram, jangan (mengganggu) binatang-binatang had-ya, dan binatang-binatang qalaa-id, dan jangan (pula) mengganggu orang-orang yang mengunjungi Baitullah sedang mereka mencari kurnia dan keridhaan dari Tuhannya dan apabila kamu telah menyelesaikan ibadah haji, maka bolehlah berburu. Dan janganlah sekali-kali kebencian(mu) kepada sesuatu kaum karena mereka menghalang-halangi kamu dari Masjidilharam, mendorongmu berbuat aniaya (kepada mereka). Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksa-Nya.

 

Surat Al Maidah Ayat 3

ḥurrimat 'alaikumul-maitatu wad-damu wa laḥmul-khinzīri wa mā uhilla ligairillāhi bihī wal-munkhaniqatu wal-mauqụżatu wal-mutaraddiyatu wan-naṭīḥatu wa mā akalas-sabu'u illā mā żakkaitum, wa mā żubiḥa 'alan-nuṣubi wa an tastaqsimụ bil-azlām, żālikum fisq, al-yauma ya`isallażīna kafarụ min dīnikum fa lā takhsyauhum wakhsyaụn, al-yauma akmaltu lakum dīnakum wa atmamtu 'alaikum ni'matī wa raḍītu lakumul-islāma dīnā, fa maniḍṭurra fī makhmaṣatin gaira mutajānifil li`iṡmin fa innallāha gafụrur raḥīm

Artinya

Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging hewan) yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang terpukul, yang jatuh, yang ditanduk, dan diterkam binatang buas, kecuali yang sempat kamu menyembelihnya, dan (diharamkan bagimu) yang disembelih untuk berhala. Dan (diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah, (mengundi nasib dengan anak panah itu) adalah kefasikan. Pada hari ini orang-orang kafir telah putus asa untuk (mengalahkan) agamamu, sebab itu janganlah kamu takut kepada mereka dan takutlah kepada-Ku. Pada hari ini telah Kusempurnakan untuk kamu agamamu, dan telah Ku-cukupkan kepadamu nikmat-Ku, dan telah Ku-ridhai Islam itu jadi agama bagimu. Maka barang siapa terpaksa karena kelaparan tanpa sengaja berbuat dosa, sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

Nah itulah beberapa informasi seputar isi kandungan surat Al Maidah ayat 2 dan 3. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat. Terima kasih.


24 comments

  1. subhanallah, terima kasih atas penjelasannya kak. fyi surah Al-Ma'idah sendiri merupakan surah ke-5 di dalam Al-Qur'an dengan jumlah ayat 120.

    ReplyDelete
  2. semoga ini menjadi pengingat kita semua. Bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari hari. Semoga kita bisa menebar banyak informasi baik bagi semua orang

    ReplyDelete
  3. Pada dasarnya memang Al-Quran bisa menjadi penuntun kita disegala zaman ya mbak, dengan larangan dan anjuran yang pastinya membawa kebaikan untuk kita.

    ReplyDelete
  4. Kita memang harus tolong menolong dengan alasan yang baik sih, ke siapapun itu tanpa terkecuali .. salam toleransi 🙏

    ReplyDelete
  5. Yang paling saya ingat untuk Al Maifah ayat 3 ini biasa dijadikan ayat untuk dakwah untuk memanggil jin oleh seorang syeikh dan mengajaknya masuk Islam. Seingat saya syeikh ini dari Perancis. Duh lupa pula namanya. Sering nonton di youtube.

    ReplyDelete
  6. masya allah, betul2 menjadi reminder untuk selalu mengikuti perintah allah dan menjauhi larangan-Nya

    ReplyDelete
  7. ah terima kasih ya mbak, tulisan ini jadi reminder untuk saling tolong menolong dalam hal kebaikan kepada sesama

    ReplyDelete
  8. Subhanallah.. Jika diperdalam ayat per ayat, makna Quran itu indah sekali ya Mbak. Bahkan larangan yang sebenarnya tujuannya adalah baik untuk kita sendiri itu sudah tersurat dalam Quran.

    ReplyDelete
  9. Sesungguhnya semua surat di dalam Al Quran itu mengandung banyak hikmah yang bisa kita jadikan pelajaran. Jika memang ada hewan yang diharamkan utk dimakan pasti Allah lebih tahu yang terbaik untuk manusia ciptaan-Nya

    ReplyDelete
  10. MasyaALLAH reminder banget buat kita semua ya Mbaaa
    Semoga ALLAH membimbing dan memampukan kita utk menjalankan semua perintahNYA dalam al-Quran

    ReplyDelete
  11. Terima kasih ya Nu. Postingannya jadi pengingat kembali mengingat sekarang mudah sekali mendapatkan makanan via online.

    ReplyDelete
  12. memang ya belajar al-Qur'an itu gak cuma belajar tahsinnya aja tetapi juga harus belajar tafsir. supaya paham isi kandungan dari Al-Qur'an itu apa. makasih ya mba sharingnya.

    ReplyDelete
  13. Semoga bermanfaat bagi teman Muslim menambah pengetahuan agamanya dalm beribadah.

    Ternyata ada kesamaan ya, Mbak Nunu. Di agama saya juga pantang makan bangkai. Begitupun perintah untuk saling tolong menolong demi kebaikan dan tidak untuk kejahatan. Semoga kita menjadi manusia yang lebih baik di hadapan Tuhan dan bagi sesama.

    ReplyDelete
  14. Makasih sharingnya mbak Nunu, semoga kita semua senantiasa menjadi hamba Allah yang taat dan saling tolong menolong dalam kebaikan dan saling mengingatkan jika ada yang melakukan kesalahan.

    ReplyDelete
  15. Barakallah, terima kasih murojaahnya mbak Nunu.
    Pengingat untuk selalu berbuat baik, bermuamalah dgn amanah, dan menjalin silaturahmi dengan saudara.

    ReplyDelete
  16. Terima kasih banyak mbak, melalui tulisan ini sudah mengingatkan untuk berperilaku baik dalam hubungan dengan antar manusia, yaitu tolong menolong dalam kebaikan. Semoga makin banyak masyarakat yang sifat kegotong-royongannya untuk hal-hal yang baik dan menolong sesama.

    ReplyDelete
  17. semoga kita selalu dalam perlindunganNYa dan dapat saling tolong menolong dalam kebaikan dan terhindar dari tolong menolong dalam hal kurang baik karena perasaan tidak enak/sungkan sama teman...

    ReplyDelete
  18. Ayat-ayat Al-Quran yang selalu relate sepanjang masa, jadi reminder banget nih buat saling tolong menolong dalam kebajikan. Makasih sharingnya mbak..

    ReplyDelete
  19. Insya Allah bermanfaat mbak sharingnya. Buat yang belum mengerti jadi lenbih tau, buat yang sudah tau untuk mengingatkan kembali

    ReplyDelete
  20. Terima kasih pengingatnya mbak. Surat Al maidah ini tentang hidangan ya.

    ReplyDelete
  21. Terima kasih, Mbak Nunu. Surat Al Maidah ini cukup sering dibagikan ayat-ayatnya jadi makin paham arti beberapa ayatnya setelaha poostingan Mbak Nunu.

    ReplyDelete
  22. Kalau surah almaidah ayat 3 itu dulu tahunya sebagai wahyu terakhir yang turun kepada nabi Muhammad Saw. Padahal kalau ayat panjangnya ada penjelasan tentang daging yang haram kita makan yaa

    ReplyDelete
  23. Barakallahu fiik, kak Nunu.
    MashaAllah~

    Tugas manusia di bumi Allah. Semoga senantiasa berbuat kebaikan dengan iklas dan saling tolong menolong dalam kebaikan.

    Tabarakallahu.

    ReplyDelete
  24. Wah saya dapt pencerahan dari penjelasan Al Maidah..jadi nambah pengetahuan terima kasih sudah berbagi

    ReplyDelete

Silakan Berikan Komentar, Saran, dan Kritik Untuk Postingan Ini, yang sopan ya ^^ dan please jangan spam